Resep Rendang Dan Sate Padang SUMBAR

MASAKAN RENDANG PADANG(SUMATERA BARAT)
                                 

Siapa yang tak tahu dengan masakan rendang? Masakan fenomenal khas Padang, Sumatera Barat ini sempat dinobatkan sebagai makanan terlezat nomor satu di dunia. Rasa pedas dan gurihnya ini membuat setiap orang ketagihan untuk menyantapnya. Bahkan salah satu perusahaan mi instan terkemuka di Indonesia, telah membuat inovasi untuk menghadirkan mi instan dengan bumbu rendang. Bagi Anda yang ingin membuat masakan rendang, yuk simak tips resep rendang daging kerbau atau daging sapi berikut ini. Karena di dalam artikel ini akan disajikan tips sukses membuat rendang yang lezat seperti di warung masakan Padang.
Seperti namanya, tentu saja bahan yang harus Anda siapkan adalah daging kerbau atau  daging sapi. Agar rendang lebih nikmat, pilih daging sapi tanpa bagian lemaknya. Untuk memasak daging sapi ini ada dua cara. Supaya daging terasa empuk dan tidak alot, Anda bisa memprestonya. Namun bagi Anda yang tidak memiliki alat presto, Anda dapat memotong daging dengan tipis dan sedikit menggepraknya agar cepat matang saat direbus. Daging yang tipis juga akan membuat bumbu lebih meresap ke dalamnya. Kemudian tips yang penting lainnya adalah ketika Anda merebus santan. Agar santan yang direbus tidak pecah, aduk santan dalam panci dengan gerakan seperti menimba. Jangan pula mendiamkan santan tanpa diaduk. Santan yang pecah akan mempengaruhi kualitas rendang Anda.
Masakan rendang tak lengkap jika disajikan tanpa sambal. sambal cabe hijau merupakan pasangan yang tepat untuk rendang Anda. Selain itu ada pula lalapan daun ubi sebagai sayur Anda. Jika tidak suka dengan daun ubi, Anda dapat menggantinya dengan sayur nangka muda. Namun sebenarnya ada dua macam masakan rendang. Rendang hitam dan rendang coklat yang dijumpai biasanya. Perbedaannya adalah pada rendang hitam ditambahkan kecap untuk mereka yang tidak suka makanan pedas. Bagi Anda yang ingin mencoba, tambahkan Kecap Manis Bango pada rendang Anda. Karena Kecap Manis Bango terbuat dari bahan alami seperti kedelai hitam dan gula kelapa sehingga tak mengurangi kelezatan rendang Anda. Selamat mencoba resep rendang daging kerbau/sapi yaaa!!!!

Inilah bahan-bahan/Resep bikin RENDANG PADANG
Bahan Daging Rendang :
1 kg Daging tanpa lemak, potong dan cuci bersih lalu tiriskan,terserah mau daging kerbau atau daging sapi yang sesuai dengan selera masing-masing.
3 atau 4 butir kelapa tua parut, buat menjadi santan kental

Bahan Bumbu Daging Rendang Padang, (dihaluskan) :
20 btr Bawang merah
10 siung Bawang putih
2 ruas jari Jahe
1 ons Cabe merah giling
1 sdt merica

Bahan Bumbu Rendang lainnya :
Lengkuas, dimemarkan
3 btg Sereh, geprek bagian putihnya
3 buah Bunga pekak
5 lbr Daun jeruk
3 lbr Daun salam
2 lbr Daun kunyit, sobek-sobek

Bumbu Pelengkap Daging Rendang Padang :
1 sdm Kelapa serundeng giling (kelapa parut di sangrai sampai berwarna coklat, kemudian di giling halus hingga keluar minyaknya)
1 sdm Hati sapi rebus, di giling halus
1 sdm Air asam
Garam, secukupnya
Gula pasir, secukupnya

Cara Membuat Daging Rendang Padang
 1.Ungkep daging dengan bumbu halus, biarkan air daging keluar dan tunggu hingga air ungkepan kering.
2.Tuang santan, kemudian masukkan semua bumbu kecuali bumbu pelengkap, dan aduk hingga rata.
3.Aduk-aduk santan hingga santan mendidih dan jangan sampai santan pecah.

4.Kecilkan api, masak sampai daging rendang dan bumbu mengeluarkan minyak.

5.Masukkan bumbu pelengkap daging rendang padang, aduk rata.

6.Masak terus sambil sesekali diaduk-aduk agar tidak lengket. Masak sampai bumbu rendang agak mengering atau berdedak dan berwarna coklat.

7.Sajikan dengan nasi hangat.

Tips Membuat Daging Rendang Padang :
·         Saat memasak menggunakan santan agar santan tidak pecah, cara yang sebaiknya dilakukan adalah Gunakan gerakan menimba saat mengaduk-aduk santan ketika proses memasak. Hal ini bertujuan untuk mencegah agar santan tidak pecah saat dimasak.
·         Kalau ingin daging cepat empuk, saat setelah daging dicuci dan dipotong-potong, sebaiknya dipukul-pukul dulu atau digeprak agar daging menjadi agak pipih, baru kemudian dimasak dan diungkep dengan bumbu.

Seperti itulah Resep Cara Membuat Daging Rendang Padang Asli Enak yang Tempat Online Ku sajikan kali ini. semoga bisa menambah ilmu para sobat onliners, dan bisa memperkaya resep daging untuk menu idul adha tahun ini. Jangan lupa coba resep daging idul adha yang lainnya karena ada resep membuat daging beef teriyaki mudah enak, lalu coba juga resep cara membuat daging sapi lada hitam spesial enak dan menu idul adha yang paling wajib yaitu resep cara membuat sate kambing empuk bumbu kecap.

RESEP BIKIN SATE PADANG ASLI PALING ENAK

Siraman kuah sate padang yang kental dan memiliki rasa dan aroma rempah yang khas menjadikan jenis sate ini termasuk dalam ragam sate yang sangat populer. Penyajian dengan dialaskan daun pisang menambah nikmatnya hidangan khas Sumatera Barat ini. Cara membuat kuah sate padang dapat dilihat dalam resep sate padang berikut ini.
Bahan dan Bumbu :

  • ½ kg daging sapi, potong kecil sesuai selera
  • ½ kg campuran jeroan sapi
  • 1 lidah sapi, potong kecil sesuai selera
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 lembar daun kunyit
  • 4 lembar daun jeruk
  • 500 ml air
  • 50 gram tepung beras, di larutkan dengan sedikit air
·         Haluskan :

  • 4 cabai merah kering
  • 5 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 sdt ketumbar, sangrai
  • 1 sdt jintan bubuk, sangrai
  • 5 cm kunyit
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt merica bubuk
  • ½ sdt gula pasir

Pelangkap :

  • ketupat atau lontong
  • bawang goreng untuk taburan
  • daun pisang, potong sesuai bentuk pinggan saji/ potong persegi

 CARA MEMBUAT DAN MENGOLAH SATE PADANG ASLI :

·         Campur bumbu yang sudah dihaluskan, dengan daging dan lidah sapi, diamkan selama 30 menit. Kemudian masak beserta serai, jahe, lengkuas, daun kunyit dan daun jeruk hingga matang. Angkat daging dan kentalkan kuah dengan larutan tepung beras sampai mengental, angkat.
·         Siapkan tusuk sate. Tusuk daging yang sudah dipotong lalu panggang di atas bara api sebentar, angkat.
·         Siapkan piring saji, alasi dengan daun pisang. Masukkan ketupat/ lontong dan sate, tuangkan kuahnya, taburi dengan bawang goreng.
·         Siap disantap.

SELAMAT MENIKMATI MAKANAN KHAS PADANG SUMATERA BARAT YAAAA!!!!!

SUMBER.....

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SISTEM INFORMASI AKUNTANSI

TERAPAN KOMPUTER PERBANKAN #

Arti Pentingnya Organisasi dan Metode Dalam Suatu Organisasi